Senin, 30 November 2015

WORKSHOP PENGEMBANGAN PESANTREN SOLO RAYA

Sekolah Pascasarjana Program Studi Magister Pendidikan Islam, Magister Hukum Islam dan Magister Pemikiran Islam Universitas Muhammadiyah Surakarta mengadakan “Workshop Pemberdayaan Pesantren” dalam fakus materi “Desain Pembelajaran untuk Pengembangan Pemahaman Keislaman yang Rahmatan Lil’alamin di Kalangan Pondok Pesantren di Solo Raya”, 27-28 Nopember 2015.

Sesi pertama, materi pokok disampaikan oleh Dr. Hamim Ilyas, dari UIN Yogyakarta, yang berhasil meletakkan secara strategis dan mendalam tentang Kerangka Membangun Pemahaman Rahmatan Lil’alamin bagi Konstruksi Ilmu-Ilmu Agama Islam. Fokus materinya adalah bagaimana Menggali Nilai-Nilai Rahmatan Lil’alamin Agama Islam.

Sejumlah 70 peserta hadir dalam workshop tersebut. Kini, para Pengelola Pondok Pesantren di Solo Raya, memiliki keteguhan pikir dan hati tetang bagaimana mendesain program pembelajaran berdasar Nilai-Nilai Rahmatan Lil’alamin dalam al-Quran dan Sunnah Rasul Muhammad SAW tersebut.

Materi berikutnya adalah (1) Mengembangkan Bahan Ajar Keislaman yang Rahmatan Lil’alamin; (2) Simulasi Pengembangan Concept Map untuk Bahan Ajar yang Rahmatan Lil’alamin; (3) Mendesain Strategi Pembelajaran yang Inovatif untuk Pengembangan Pemahaman Islam yang Rahmatan Lil’alamin; (4) Simulasi Strategi Pembelajaran Inovatif untuk Pengembangan Pemahaman Islam yang Rahmatan Lil’alamin; (5) Mendesai Evaluasi Hasil Belajar PAI yang yang Rahmatan Lil’alamin; dan (6) Praktik Individual membuat Concept Map pembelajaran yang Rahmatan Lil’alamin.

Para fasilitator untuk workshop tersebut, di antaranya adalah Prof. Dr. Khudzaifah Dimyati, M.Hum., Prof. Dr. H. Abdurrahman Ma’ud, Ph.D., Dr. Waston, Dr. H.M. Hamdar Arraiyyah, M.Ag., Dr. Sudarno Shobrton, M.Ag., Dr. Sekar Ayu Ariyani, Dr. Abdullah Aly, M.Ag., Dr. Badaruddin, M.Ag., M. Muhatrom, SH, MH., Dr. Hisyam Zaeni, Dra. Mahasri Shobahiya, M.Ag., dan Dr. M.A. Fattah Santoso, M.Ag.

Jumat, 27 November 2015

Diklat HMP Prodi IQT UMS

Dalam rangka meningkatkan kinerja Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Ilmu Al-Quran dan Tafsir (IQT), dan mempersiapkan kader-kader untuk reorganisasi HMP, dilaksankaan pendidikan dan latihan (diklat) mahasiswa IQT, pada 20-21 Nopember 2015 di Pusdiklat Kader Muhammadiyah Pondok Shabran UMS.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa IQT, dengan narasumber dari Kaprodi IQT, Dr. Syamsul Hidayat, sebagian Dosen IQT dan dari perwakilan BEM FAI.

Menurut Ketua HMP IQT, Jahidin, kegiatan ini dilaksanakan untuk menguprade kemampuan mahasiswa dalam bidang akademik, organisasi dan manajemen, serta mengasah ketajaman dalam kreativitas dan inovasi untuk meningkatkan kiprah HMP IQT dalam kegiatan internal Kampus UMS juga dalam kegiatan antara perguruan tinggi dan kemasyarakat. Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk mempersiapkan kader-kader yang nantinya akan memegang tampuk pimpinan  HMP IQT untuk periode mendatang karena tidak lama lagi akan diadakan Reorganisasi HMP IQT.


Senin, 02 November 2015

Pelatihan PKM IQT FAI UMS 2015

Dalam rangka melejitkan kreativitas dan prestasi kegiatan mahasiswa Program Studi Ilmu Al-Quran dan Tafsir (IQT) Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Surakarta, Prodi IQT FAI UMS melaksanakan Pelatihan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) pada Selasa, 3 Nopember 2015, pukul 13.00 di Ruang Kuliah Prodi IQT FAI UMS, A0307.
Materi meliputi: (1) Implementasi RPPS Prodi IQT UMS 2015/2016 dalam program kreativitas mahasiswa, (2) Strategi meraih peluah Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang sesuai dengan bidang ilmu al-Quran dan Tafsir (IQT).
Diharapkan semua mahasiswa Prodi IQT FAI UMS untuk hadir seluruhnya pada acara tersebut, dan berimplikasi pada produktivitas mahasiswa untuk melahirkan program-program  usulan PKM dan lolos dalam kualifikasi tingkat universitas dan nasional.


Minggu, 01 November 2015

STUDENT MOBILITY PROGRAM DIREKTORAT DIKTIS

Kepada mahasiswa yang berminat untuk mengikuti Student Mobility Program harap segera mengakses link berikut : http://diktis.kemenag.go.id/NEW/file/dokumen/3114455033422095OGRAM.pdf.

Prodi insyaallah akan memberikan dukungan bagi mahasiswa yang lolos pada program ini melalui bidang Kemahasiswaan. Gunakan kesempatan emas ini untuk pengalaman akademik internasional anda. Semoga Sukses, Nasrun Minallah. Link juga bisa diklik di sini. 
Untuk melakukan pendaftaran Online klik link ini (DAFTAR ONLINE).